Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah 5 Tips Jitu Lolos Tes Psikotes dan Interview

Bukan Masalah lagi, Inilah 5 Tips Jitu Lolos Tes Psikotes dan Interview

Tips Jitu Lolos Tes Psikotes dan Interview

Banyak orang mencari-cari tips jitu lolos tes psikotes dan interview. Dan nyatanya, ada banyak sekali buku komersial yang dijual mengangkat tema ini. Sebelumnya, yang harus Anda ketahui adalah tujuan diadakannya tes psikotes dan wawancara itu, apa sih?

Sesungguhnya, kedua tes ini dilakukan untuk mengetahui karakter calon karyawan. Dan keduanya pula dipegang oleh para tenaga ahli psikology. Jadi, jika hanya dengan berbekal tips-tips ala-ala buku tersebut saja, tanpa Anda mempersiapkan diri dengan baik, tentu belum cukup untuk menaklukan tes psikotes dan wawancara ya. lalu, bagaimana caranya agar dapat menghadapi tes psikotes dan wawancara dengan baik dan sukses?

Persiapkan Diri Sebaik Mungkin

Sebagaimana fungsinya, psikotes dan wawancara dilakukan untuk merekrut karyawan yang memiliki kepribadian yang baik dan dengan kapasitas yang unggul. Sehingga, hal yang paling penting dalam menaklukkan psikotes adalah mempersiapkan diri Anda sebaik-baiknya. Hal yang harus Anda lakukan adalah kenali diri sendiri terlebih dahulu. Apakah betul, posisi yang ditawarkan dalam lowongan pekerjaan benar-benar yang Anda minati. Jika Ya, lalu gali informasi sebanyak-banyaknya tentang profesi tersebut.

Kemudian, Anda juga harus datang sebelum waktu yang ditentukan. Katakanlah, 20 menit sebelum waktu tes dimulai. Ini sangat penting agar Anda dapat mengatur emosi dan mulai menyesuaikan diri dengan ruang atau tempat Anda melakukan tes.

Berpakaian rapi dan sarapan adalah hal mutlak dan tak dapat ditawar lagi. Taukah Anda, tampilan yang rapi dan mengesankan adalah salah satu nilai jual. Begitupun dengan sarapan. Beraktifitas dengan perut yang kenyang jauh lebih baik lho. dengan begitu, Anda dapat berpikir dengan baik dan kemungkinan menghasilkan sesuatu yang optimal lebih terbuka lebar. Lagi pula, kan ‘gak’ lucu, jika saat Anda sedang diwawancara lalu perut Anda keroncongan, iya kan?

Olahraga Otak


Salah satu olahraga otak yang sangat baik adalah membaca. Anda dapat mebaca beragam buku yang Anda sukai. Terutama buku-buku yang menyangkut seluk beluk profesi yang akan Anda geluti. Semakin banyak informasi yang dapat Anda gali, tentu lebih baik. Sebagai bekal Anda kelak.

Selain itu, tes juga dilakukan untuk mengukur kecerdasan pelamar. Kecerdasan juga tak sebatas pada kecerdasan intelektual saja. Melainkan juga kecerdasan emosional dan spiritual. Apalagi, jika posisi yang Anda incar adalah posisi strategis yang memang dibutuhkan orang-orang dengan jiwa kepemimpianan. Juga, posisi pemasaran yang membutuhkan ketrampilan berbahasa dan penguasaan pasar.  Sehingga, memperkaya diri dengan informasi masuk dalah salah satu tips jitu lolos tes psikotes dan interview.

Tips Jitu Lolos Tes Psikotes dan Interview

 
Konsentrasi

Tak ada yang lebih baik dari konsentrasi dalam memecahkan suatu masalah, termasuk dalam menyelesaikan tes psikotes dan wawancara. Konsentrasi membawa Anda pada jawaban yang memang dibutuhkan. Terutama saat tes wawancara. Tak perlu dengan kata-kata yang terlalu bertele-tele. penyampaian yang lugas dan padat namun tepat sasaran tentu akan lebih baik.

Konsentrasi juga sangat penting dalam menguasai jenis-jenis soal psikotes. Biasanya yang berhubungan dengan angka, gambar, pola, dan semacamnya. Selain itu, Anda juga dapat melakukan simulasi dengan mencoba contoh-contoh soal psikotes. Nah, soal-soal semacam ini sekarang sangat mudah ditemukan di internet lho.

Senyum

Smile is the best mask you can wear! pernah mendengar istilah itu? Ini juga dapat Anda lakukan dalam menjalani tes wawancara. Saat menghadapi calon atasan, tentu Anda harus tampil prima, salah satunya dengan senyum. Selain itu, senyum juga dapat menutupi rasa gugup Anda. tapi, senyum juga jangan terlalu sering ya.

Berdoa

Dan, Tips jitu lolos tes psikotes dan wawancara yang terakhir adalah berdoa. Siapa yang bisa melawan kekuatan Doa? Berdoalah, agar semua langkah yang Anda tempuh lancar dan memberikan hasil yang terbaik. dan berdoalah, agar segala yang Anda cita-citakan tercapai. 
Mengawali segala sesuatu dengan Doa, adalah bekal kesuksesan!