Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lowongan Kerja PT Glico Wings Indonesia

Lowongan Kerja PT Glico Indonesia

PT Glico Indonesia

PT Glico Indonesia pada dasarnya merupakan bagian dari Glico Group. Glico Group sendiri didirikan pada tahun 1992 di Osaka, Jepang. Pada tahun 1932, Glico mengawali untuk masuk ke pasar dunia melalui 18 perusahaan di 12 negara. Salah satunya adalah di Indonesia ini.

Memiliki jumlah penduduk dengan jumlah besar, Indonesia menjadi pasar yang sangat menjanjikan. Oleh sebab itu wajar saja jika Glico Group memutuskan untuk membuka cabang perusahaannya di Indonesia dengan mendirikan Glico Indonesia.

Penting untuk diketahui jika di Indonesia ada dua anak perusahaan dari Glico Group. Pertama adalah PT Glico Indonesia. Kemudian yang kedua adalah PT Glico Wings. Hasil dari kesepakatan kerjasama antara Glico dengan Wings.


Profil Perusahaan PT Glico Indonesia

Di atas tadi sedikit sudah disinggung jika PT Glico Indonesia merupakan bagian dari Glico Group. Sebuah perusahaan yang didirikan oleh Mr. Riichi Ezaki pada tahun 1922 di Osaka, Jepang. Meningkatkan Kesehatan Masyarakat melalui Makanan adalah filosofi dari PT Glico ini.

Menjadi satu diantara perusahaan Global di dunia, Glico Group pastinya memiliki banyak cabang perusahaan di negara lain. Di atas tadi sedikit sudah disinggung jika paling tidak ada 12 negara yang dijadikan menjadi tempat bisnis Glico. Negara-negara tersebut diantaranya seperti, Prancis, Indonesia, Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina, Vietnam, Jepang, Korea, China, Amerika, dan Kanada.

Sebelum mendirikan Glico Indonesia, sebenarnya Glico Group sudah menjalin kerja sama dengan perusahaan dalam negeri bernama Wings. Wings sendiri merupakan produsen berbagai merek consumer goods di Indonesia yang sudah berdiri sejak 1948.

Lewat kerja sama tersebut maka lahirlah PT Glico Wings pada tahun 2013. Nah, barulah pada tahun 2014, tepatnya pada bulan April, Glico Grup memutuskan untuk mendirikan PT Glico Indonesia. Kemudian pada tahun 2021, namanya diubah menjadi PT Glico Manufacturing Indonesia.


Hasil Produksi PT Glico Indonesia

Pada dasarnya ada banyak sekali hasil produksi dari Glico Group. Namun tidak semuanya dipasarkan di pasaran Indonesia. Artinya hanya beberapa saja yang menjadi fokus produksi dari Glico Manufacturing Indonesia.

Nah, untuk produksi dari PT Glico Manufacturing Indonesia ini lebih berfokus pada produk makanan ringan dan biskuit. Beberapa contoh hasil produksinya seperti Pocky, Pretz, dan Pejoy.

Lalu bagaimana dengan anak perusahaan Glico Group yang satunya lagi, PT Glico Wings? Hasil produksi dari PT Glico Wings ini lebih berfokus pada manufaktur dan distribusi es krim. Beberapa contohnya seperti Haku, JCone, FrostBite, dan Waku Waku.


PT Glico Indonesia membuka Lowongan Kerja untuk beberapa bagian yang dibutuhkan dengan kualifikasi dan persyaratan seperti dibawah ini :


1. Posisi Technician

Kualifikasi :

  • Gelar Diploma di bidang Teknik atau Manufaktur
  • Pengalaman minimal 4 Tahun Teknisi Maintenance Manufacturing, Operations. Pengalaman di Industri Makanan FMCG dari MNC lebih disukai
  • Kemahiran dalam Ms Office terutama Ms Excel
  • Kemahiran dalam bahasa Inggris (baik tertulis maupun lisan) diperlukan
  • Berpengalaman dalam Modul SAP S4 Hana PP / PPDS adalah keuntungan besar
  • Mampu berbicara / menulis dalam bahasa Jepang adalah nilai tambahan
Jika anda berminat untuk melamar kerja di PT Glico Indonesia dan memenuhi kualifikasi diatas, silahkan kirimkan CV lamaran kerja anda melalui situs jobstreet dibawah ini :


Alamat PT Glico Indonesia dan PT Glico Wings

Sampai di sini Anda pastinya sudah memiliki gambaran yang cukup banyak terkait dengan keberadaan PT Glico Indonesia dan PT Glico Wings. Nah, untuk hal lain yang penting untuk diketahui juga adalah terkait dengan alamat dari kedua perusahaan tersebut.


PT Glісо Wings Kаrаwаng

Jalan Pаѕіr Jаtі Kаlіgаndu Pеrtіgааn Dеѕа Wanakerta

Kec. Tеlukjаmbе Bаrаt, Kаrаwаng 41361


Untuk alamat dari Glico Indonesia ada di CIBIS NINE, 9th floor, Unit A – E, Jl. T.B. Simatupang, No. 02, Cilandak Timur, Jakarta Selatan. Sementara itu, alamat PT Glico Wings sendiri berada di Wisma Gawit Lt. 03, Unit 306 – 307, Taman Perkantoran Kuningan. Tepatnya berada di Jl. Setiabudi Selatan Kav. 16 – 17, Jakarta Selatan.


Pelamar yang sesuai kualifikasi akan mendapat undangan seleksi tes untuk tahap selanjutnya, semua proses recruitmnet di PT Glico Wings tidak dipungut biaya.


Nah, itulah ulasan singkat terkait dengan satu diantara produsen makanan ringan dan es krim terbesar yang ada di Indonesia. Semoga ulasan singkat mengenai PT Glico Indonesia dan PT Glico Wings ini bisa memberikan sedikit manfaat.